Pemburu Makanan Lezat: 2015

Monday, September 7, 2015

Cara Membuat Pisang Keju yang Enak

Bahan utama pisang keju yang enak dan spesial adalah:
  • 1 atau 2 sisir pisang pilih dengan nama pisang kapok, yang memiliki tekstur dagingnya sudah agak lunak
  • 250 gram tepung terigu (pilih yang merek segi tiga)
  • Gula, secukupnya
  • 1 sdt garam
  • 1 buah vanilli
  • 1 kaleng atau saset susu coklat
  • Mases coklat atau rasa favorit anda
  • 1 kotak keju parut
  • Air, secukupnya
Cara membuat pisang keju coklat:
  1. Pertama, kupas pisang secara keseluruhan dengan membelahnya menjadi kipas, sisihkan.
  2. Buat adonan pembungkus pisang: campurkan tepung terigu secukupnya, tambahkan gula, dengan ditambah 1 sdt garam dan vanilli. Tambahkan air sedikit demi sedikit agar adonan menjadi kalis. Jangan terlalu encer.
  3. Masukkan pisang yang sudah di kupas dalam adonan.
  4. Siapkan wajan penggorengan atau bisa menggunakan teflon, dengan ditambah minyak goreng secukupnya hingga saat pisang di goreng terendam secara keseluruhan.
  5. Goreng pisang hingga matang dengan api kecil, agar pisang bisa matang secara menyeluruh.
  6. Setelah warna berubah kuning kecoklatan angkat pisang dari wajan penggorengan dan tiriskan.
Proses hiasan pisang keju:
  1. Setelah pisang sudah terasa tidak terlalu panas, tata pisang berjejeran di atas piring dengan berbentuk bulat, kotak atau variasi anda
  2. Setelah itu taburi pisang dengan susu coklat, lalu ditambah dengan keju atau mesis atau rasa yang sesuka anda sebagai toppingnya.
  3. Pisang keju siap di santap

Cara membuat Pisang Molen yang Enak

Bahan bahan Resep Pisang Molen Enak

  • Sesuai namanya, bahan utama yang dibutuhkan adalah pisang raja kualitas bagus kurang lebih sebanyak 16 buah. Gunakan pisang yang sudah masak, tetapi jangan terlalu matang. Pisang bisa diganti dengan pisang kepok kuning, pisang uli atau jenis pisang lainnya sesuai selera anda.
  • Tepung Terigu halus kurang lebih sebanyak 500 gram. Gunakan tepung merek yang bagus dan berkualitas supaya hasilnya lebih enak. Sebelum digunakan, tepung sebaiknya di ayak terlebih dahulu.
  • Baking powder atau pengempang kue kualitas bagus kurang lebih sebanyak 2 sendok kecil.
  • Gula halus atau disebut juga gula bubuk kurang lebih sebanyak 120-140 gram.
  • Telur ayam ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 2-3 butir.
  • Air matang dingin secukupnya (kurang lebih yang dibutuhkan cuma 2 sendok makan).
  • Margarin kualitas bagus kurang lebih sebanyak 130-140 gram.
  • Minyak goreng baru secukupnya untuk menggoreng.

Cara Membuat Pisang Molen Sederhana 

  • Langkah pertama adalah siapkan satu wadah yang cukup besar untuk tempat adonan utama.
  • Masukkan tepung terigu, dua sendok pengembang kue dan gula bubuk yang sudah dipersiapkan. Aduk aduk sebentar memakai spatula supaya semua bahan tercampur rata.
  • Ayak ketiga bahan tersebut supaya kotoran yang mungkin menempel bisa hilang.
  • Tambahkan telur ayam yang dan margarin yang sudah disiapkan sebelumnya ke dalam adonan diatas. Campur dan aduk aduk semua bahan diatas sampai bergumpal.
  • Masukkan air matang dingin yang sudah dipersiapkan sedikit demi sedikit sampail di aduk. Uleni dengan tangan sampai semua bahan tercampur rata dan kalis.
  • Langkah berikutnya adalah membentuk adonan kulit pisang molen nya.
  • Siapkan gilingan yang baisa untuk membuat mie atau roller pin. Bisa juga menggunakan botol tetapi agak sudah untuk mendapatkan ukuran yang diinginkan.
  • Masukkan adonan ke dalam penggilingan lalu giling adonan mulai dari tebal sampai di dapat tingkat kulit pisang molen yang diinginkan.
  • Setelah ketebalan adonan didapat, potong dengan lebar sesuai yang diinginkan atau kurang lebih selebar 1-1.5 cm.
  • Kupas kulit pasang dan potong sedikit bagian ujung pasang yang akan digunakan. Teman teman bisa memotong pisang menjadi dua dengan potongan menyerong apabila dirasa terlalu besar.
  • Tutupi dan selimuti pisang dengan kulit molen diatas sampai semua bagian tertutup rata. Ulangi sampai pisang habis.
  • Siapkan penggorengan dan beri minyak agak banyak supaya hasil gorengan rata dan warnanya cantik.
  • Tunggu sampai minyak benar benar panas.
  • Masukkan pisang molen ke dalamnya setelah minyak benar benar panas. Sekali kali bolak balik supaya kulit molen nya tidak gosong dan matang merata.
  • Angkat setelah matang dan warnanya kuning kecoklatan.

Monday, August 24, 2015

Cara Membuat Tempe Mendoan yang Lezat

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  • 500 gram tempe, diiris tipis melebar
  • 250 gram tepung terigu protein sedang
  • 400 ml air
  • 2 batang daun bawang, diiris halus
  • minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
  • 3 siung bawang putih
  • 1 1/2 sendok teh garam
  • 3/4 sendok teh ketumbar
  • 1 cm kencur
Bahan Sambal Kecap (aduk Rata):
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 1 siung bawang putih, dihaluskan
  • 4 buah cabai rawit merah, dihaluskan
  • 1/8 sendok teh garam
Cara Pengolahan :
  • Aduk rata tepung terigu, air, dan bumbu halus. Tambahkan daun bawang. Aduk rata.
  • Celup tempe ke dalam adonan tepung. Goreng sampai setengah kering.
  • Sajikan dengan sambal kecap.
  • Untuk 22 buah

Cara Membuat Pepes Ikan Nila yang Lezat

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 6 ekor ikan nila ukuran kecil
  • 1 sendok teh air jeruk nipis
  • 750 ml air
  • 1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
  • 2 lembar daun salam, disobek-sobek
  • 2 ikat kecil daun kemangi, dipetiki
  • 1 ikat kecil daun kemangi untuk memepes
  • 2 lembar daun salam, masing-masing potong tiga, untuk memepes
  • 2 tangkai serai, masing-masing potong tiga, untuk memepes
    daun pisang untuk membungkus
  • tusuk gigi
Bumbu Halus:
  • 12 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 6 buah cabai merah besar
  • 3 buah cabai rawit merah
  • 6 buah kemiri sangrai
  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 1 sendok makan garam
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh ketumbar
Cara membuat:
  • Lumuri ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
  • Rebus ikan nila bersama bumbu halus, serai, daun salam, dan daun kemangi sampai meresap.
  • Setelah dingin simpan dalam frezzer
  • Saat akan disajikan, lelehkan ikan. Ambil daun pisang, taruh sepotong selama, sepotong serai, ikan dan bumbunya. Tata kemangi di atasnya.
  • Bungkus pepes. Semat dengan lidi.
  • Bakar pepes hingga kecokelatan.
  • Untuk 6 porsi

Cara Membuat Rawon Iga yang Lezat

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
  • 700 gram iga sapi, dipotong-potong
  • 2 lembar daun salam
  • 3 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
  • 6 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
  • 2 cm lengkuas, dimemarkan
  • 2 batang daun bawang, dipotong 1cm
  • 3 sendok teh garam
  • 2 1/2 sendok teh gula pasir
  • 2.000 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
  • 12 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 4 buah keluak, direndam air hangat
  • 5 butir kemiri, disangrai
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 1 cm jahe
Bahan Sambal (ulek Rata):
  • 10 buah cabai rawit merah, direbus
  • 10 buah cabai merah keriting, direbus
  • 2 sendok teh terasi, dibakar
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
Bahan Pelengkap:
  • 150 gram taoge pendek
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • 2 buah jeruk nipis
Cara Pengolahan :
  • Rebus iga di atas api kecil sampai matang dan berkaldu. Sisihkan.
  • Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, serai, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum. Tambahkan daun bawang. Tumis sampai layu.
  • Masukkan ke dalam rebusan iga. Tambahkan garam dan gula pasir. Masak di atas api kecil sampai matang dan meresap.
  • Sajikan bersama sambal dan pelengkapnya.
  • Untuk 6 porsi

Cara Membuat Sate Maranggi yang Lezat

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
  • 400 gram daging has dalam, dipotong 2x2x1 cm
  • 150 gram lemak sapi, dipotong 2x2x1 cm
  • 2 sendok teh minyak goreng
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 26 buah tusuk sate
Bumbu Halus:
  • 1 1/2 sendok makan ketumbar
  • 1 sendok teh garam
  • 75 gram gula merah, disisir halus
Bahan Sambal Oncom:
  • 250 gram oncom, dihaluskan
  • 1.000 ml air
Bumbu Halus:
  • 4 butir bawang merah
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 1 3/4 sendok teh garam
  • 1 1/4
  • 4 cm kencur
  • 2 cm jahe
Bahan Pelengkap:
  • 6 potong uli bakar
Cara membuat:
  • Sate, rendam daging dan lemak dalam campuran bumbu halus, minyak, dan kecap manis. Remas-remas. Aduk rata. Diamkan 1 jam dalam lemari es.
  • Tusuk dengan tusukan sate. Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai matang.
  • Sambal oncom, rebus air dan bumbu halus sampai mendidih. Tambahkan oncom. Aduk rata sampai matang.
  • Sajikan sate setelah disiram sambal oncom dan uli bakar.
  • Untuk 26 tusuk

Cara membuat Sayur Lodeh yang Enak

Bahan Sayur Lodeh  yang Enak
  • terong  400 gram dipotong-potong
  • tempe 200 gram dipotong kotak
  • santan 1.500 mli dari ½ butir kelapa
  • lengkuas 3 cm dimemarkan
  • cabai hijau besar 5 buah dipotong-potong
  • air asam jawa 1 ½ sendok teh, campuran dari 1 sendok teh asam dan 1 sendok makan air
  • garam 1 sendok makan saja
  • gula pasir 2 ½ sendok teh
  • minyak goreng 2 sendok makan
Untuk Bumbu Halus Sayur Lodeh  yang Enak
  • bawang merah 8 butir
  • bawang putih 3 siung
  • terasi bakar 1 sendok teh
  • kencur 2 cm
  • ketumbar ½ sendok teh
Cara Untuk membuat Sayur Lodeh  yang Enak
  1. Pertama yang dilakukan adalah panaskan minyak serta Tumis bumbu halus dan lengkuas sampai harum jangan lupa tambahkan cabai hijau lalu aduk rata.
  2. Masukkan tempe dan terong dan aduk sampai layu. Lalu tuang santan sambil diaduk rata.
  3. Tambahkan juga garam, air asam dan gula pasir dan aduk dengan rata, lalu masak sambil diaduk sampai mendidih.
  4. Jika dirasa sudah matang angkat dan sajikan selagi hangat sebagai makanan untuk sarapan keluarga anda.

Cara Membuat Ayam Goreng Bumbu Kuning yang Mudah

Bahan yang dibutuhkan :
  • Secukupnya Minyak Goreng
  • 2 lembar daun salam
  • 1 kg ayam (Kampung), dipotong-potong dan cuci bersih
  • 350 ml air
Bumbu dihaluskan :
  • 1 sendok makan gula Jawa
  • 2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh asam Jawa
  • 2 sendok teh ketumbar bubuk
  • 1 batang serai
  • 5 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 4 butir bawang putih
  • 8 butir bawang merah
  • 1 cm jahe
Langkah Cara Membuat Ayam Goreng Bumbu Kuning :
  1. Untuk langkah awal anda bisa ambil panci lalu ambil ayam dan masukan ayam dan beri bumbu yang sudah dihaluskan terlebih dahulu, dan tidak lupa masukan daun salam, lalu masukan (tuang) air dan aduk aduk sampai rata.
  2. Dan untuk selanjutnya masak ayam sampai matang dan tengoklah panci  dan ketika terlihat airnya menyusut segera angkat dan tiriskan.
  3. Dan untuk langkah yang terakhir, Segera Goreng Ayam yang telah masak ke dalam minyak yang telah panas sampai Ayam matang (dimana ditandai dengan warna ayam yang berubah menjadi kuning kecokelatan) dan ciri matang lainnya adalah Ayam terlihat kering.
  4. Selesai, angkat dan sajikan dengan lalapan sambal dan nasi hangat.

Cara Membuat Bubur Ayam Spesial

Bahan dan Bumbu :
  • 5 sdm kecap manis
  • 150 gram daging dada ayam, goreng
  • 100 ml santan instan
  • 2 sdm kecap asin
  • 1½ sdt lada bubuk
  • ¾ sdt garam
  • 600 ml air
  • 150 gram beras, cuci bersih, tiriskan
Pelengkap penyajian :
  • sambal cabe rawit
  • 2 sdm bawang merah goreng
  • 2 batang seledri, iris tipis
  • 2 buah cakue, iris-iris
  • 3 sdm kacang tanah goreng
  • Dan kerupuk
Langkah Cara Membat Bubur Ayam  :
  1. Langkah awal masak beras dengan air dengan diaduk sesekali di atas api kecil hingga menjadi bubur. Dan tambahkan air jika diperlukan.
  2. Kemudian masukkan santan dan garam, aduk rata dan masak sebentar hingga meletup-letup, lalu angkat.
  3. Dan tuang bubur ke dalam mangkuk saji, lalu beri lada dan kecap lalu sajikan beserta suwiran daging ayam dan bahan pelengkapnya.

Cara Membuat Gulai Daging Sapi yang Lezat dan Mudah



Bahan Gulai Daging Sapi :
  • Sediakan 6 butir cengkeh.
  • Sediakan Lengkuas seukuran 2,5 ruas jari, dimemarkan.
  • Sediakan 1 kilogram daging sapi, dipotong dengan ukuran dan bentuk sesuai selera.
  • Sediakan 4 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
  • Sediakan 2 helai daun kunyit, disimpul.
  • Sediakan 8 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya.
  • Sediakan 4 buah kapulaga.
  • Sediakan 20 buah cabai rawit merah utuh.
  • Sediakan Garam, gula pasir dan atau gula merah serat merica bubuk secukupnya.
  • Sediakan 1 liter santan kental dari 3 butir kelapa.
  • Sediakan 2 liter santan encer yang dibuat dari sisa kelapa parut yang dipakai untuk membuat santan kental.
  • Sediakan Mentega atau margarin untuk menumis.
Bumbu yang dihaluskan :
  • 8 butir kemiri, disangrai terlebih dahulu.
  • 16 siung bawang merah.
  • 10 buah cabai merah keriting.
  • Jahe seukuran 2,5 ruas jari.
  • Kunyit seukuran 2,5 ruas jari, dibakar terlebih dahulu.
  • 4 sendok teh biji ketumbar.
  • 1 sendok teh jintan.
  • 4 buah cabai merah besar.
  • 8 siung bawang putih.
Langkah Cara Membuat Gulai Daging Sapi :
  1. Tahap awal panaskan mentega atau margarin hingga meleleh.
  2. Dan tumis bumbu halus, serai, daun kunyit, lengkuas, daun jeruk, kapulaga, dan cengkeh sampai harum.
  3. Lalu masukkan daging sapi yang tadi sudah dipotong-potong. Dan tumis hingga berubah warna.
  4. Dan tuangkan santan encer dan cabai rawit merah utuh, masak hingga mendidih dan daging sapi menjadi lunak.
  5. Dan tambahkan santan kental, masak sambil diaduk hingga matang dan mendidih.
  6. Terakhir, tambahakan gula pasir dan atau gula merah, garam serta merica bubu, aduk hingga larut, matikan api kompornya.

Thursday, August 20, 2015

Cara Membuat Opor Ayam Kuning yang gurih dan Lezat

Bahan bahan Resep Opor Ayam Kuning

  1. Bahan utama yang dibutuhkan adalah satu ekor ayam ukuran sedang besar. Potong menjadi 6 sampai 10 potong lalu cuci bersih dari semua kotoran dan darah yang menempel.
  2. Santan encer kurang lebih sebanyak 1 liter saja.
  3. Sereh diambil batangnya yang berwarna putih satu batang saja.
  4. Daun salam kurang lebih sebanyak 2 pcs saja.
  5. Santan kental yang diambil dari perasan kelapa kurang lebih sebanyak 1/4 liter saja.
  6. Lengkuas kurang lebih sepanjang 2 cm saja.
  7. Daun jeruk yang masih segar supaya aromanya lebih harum sebanyak 3-4 lembar saja.
  8. Merica butir kurang lebih sebanyak 1 sendok kecil saja. Sangrai sebentar sebelum dihaluskan (untuk bumbu halus).
  9. Jinten sangrai kurang lebih sebanyak 1 sendok kecil saja (untuk bumbu halus).
  10. Bawang merah ukuran sedang besar sebanyak 7 pcs. Sebaiknya teman teman menggunakan bawang lokal supaya lebih harum dan aromanya tercium (untuk bumbu halus).
  11. Bawang putih ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 4 pcs saja (untuk bumbu halus).
  12. Ketumbar yang sudah disangrai sebelumnya kurang lebih sebanyak 1.5 sendok kecil saja (untuk bumbu halus).
  13. Gula pasir secukupnya sesuai selera (untuk bumbu halus).
  14. Kemiri kurang lebih sebanyak 5 butir saja. Sangrai kemirinya dulu sebelum dihaluskan (untuk bumbu halus).
  15. Kunyit ukuran sedang besar yang sudah disangrai sebelumnya kurang lebih sepanjang 2 cm saja (untuk bumbu halus).
  16. Garam dapur beryodium secukupnya sesuai selera (untuk bumbu halus).
  17. Jahe ukuran sedang kurang lebih sepanjang 1 cm saja. Sangrai atau bakar sebentar sebelum dihaluskan bersama bumbu yang lain (untuk bumbu halus).
  18. Minyak sayur secukupnya untuk menumis bumbu halusnya.

Cara Membuat Opor Ayam Kuning 

  1. Langkah pertama uleg atau haluskan terlebih dahulu jahe, kunyit, kemiri, garam dapur, gula pasir dan bumbu halus lainnya sampai halus. Bisa juga diblender kalau mau lebih cepat, cuma rasanya kurang maknyus.
  2. Siapkan wajan yang sudah diisi minyak secukupnya lalu masukkan campuran bumbu halus diatas.
  3. Aduk aduk sampai tercium bau harum dari bumbunya.
  4. Ambil dan masukkan batang sereh, daun jeruk, lengkuas dan daun salam ke dalam penggorengan lalu aduk aduk sebentar sampai daunnya layu.
  5. Ambil daging ayam yang sudah dicuci bersih lalu masukkan ke dalam wajannya. Aduk aduk supaya daging ayam tercampur rata dengan semua bumbunya.
  6. Ambil dan masukkan santan encer yang sudah dipersiapkan lalu aduk aduk lagi sampai daging ayamnya cukup empuk.
  7. Langkah terakhir kecilkan api kompornya lalu masukkan santan kental yang sudah dipersiapkan dan aduk aduk lagi sampai santan mendidih. Untuk diperhatikan proses ini santannya harus tetap diaduk aduk sampai mendidih supaya tidak pecah.
  8. Cicipi dulu dan tambahkan garam dapur atau gula apabila diperlukan.
  9. Angkat dan tuang ke mangkok saji untuk dihidangkan di meja makan.

Cara Membuat Sop Ceker Ayam Spesial yang Lezat

Bahan bahan dan Bumbu Resep Sop Ceker Ayam Spesial

  1. Sesuai namanya, resep ayam kali ini membutuhkan bahan utama kaki ayam kurang lebih sebanyak 8 sampai 10 pcs. Bersihkan ceker ayam sampai benar benar bersih dan pastikan semua kukunya dan kulit ari yang menempel hilang dan sudah bersih.
  2. Wortel segar ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 3 sampai 4 batang. Cuci bersih lalu kupas kulitnya kemudian iris iris sesuai selera.
  3. Seledri yang segar kurang lebih sebanyak 1-2 pcs. Cuci bersih lalu potong kecil kecil.
  4. Kentang ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 2 pcs saja. Kupas kulit kentangnya lalu potong sedang benduk dadu.
  5. Buah Tomat ukuran sedang kurang lebih sebanyak 1 sampai 2 buah. Cuci bersih lalu iris tomat sesuai selera.
  6. Daun bawang segar kurang lebih sebanyak 1 sampai 2 batang. Cuci bersih lalu iris tipis tipis.
  7. Gula pasir secukupnya sesuai selera atau kurang lebih sebanyak setengah sendok kecil.
  8. Merica bubuk atau halus secukupnya sesuai selera. Bisa dihilangkan kalau memang anak anak benar benar tidak suka pedas.
  9. Minyak goreng secukupnya untuk menumis bumbu halusnya.
  10. Air bersih secukupnya.
  11. Bawang merah ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 4 siung (untuk bumbu halus).
  12. Bawang putih ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 6-7 siung (untuk bumbu halus).
  13. Garam dapur secukupnya untuk campuran bumbu halusnya (untuk bumbu halus).
  14. Bawang merah goreng secukupnya untuk bahan taburan sayur sopnya.

Cara Membuat Sop Ceker Ayam Enak Sederhana

  1. Langkah pertama untuk membuat sup ceker adalah masak dan rebus ceker ayamnya sampai agak empuk. Bisa juga dipresto dengan panci tekanan supaya benar benar empuk sampai ke tulangnya lalu sisihkan. Ambil sebagian air rebusan untuk membuat kuah kaldunya.
  2. Haluskan bawang putih, bawang merah dan beri garam dapur beryodium secukupnya dengan cara di uleg supaya lebih harum.
  3. Siapkan penggorengan dengan api sedang kecil lalu beri minyak secukupnya untuk menumis bumbu yang sudah dihaluskan diatas.
  4. Masukkan bumbu halusnya lalu bolak balik supaya tercampur rata dan tidak gosong. Masak sampai tercium bau harum dari tumisan bumbunya.
  5. Masukkan potongan kentang, wortel, merica lalu aduk aduk supaya semua bahan tercampur rata.
  6. Tuang air kaldu bekas merebus cekernya (secukupnya saja) lalu aduk aduk kembali supaya semua bahan tercampur rata.
  7. Masukkan potongan buah tomat dan ceker ayamnya lalu aduk aduk kembali.
  8. Masukkan irisan seledri, daun bawang dan garam dapur beryodium secukupnya. Aduk aduk supaya semua bahan tercampur rata.
  9. Masak sampai semua bahan matang dan cicipi dulu. Tambahkan garam dapur beryodium dan gula kalau diperlukan.
  10. Angkat dan sajikan di mangkok hidangan dengan taburan bawang merah goreng diatasnya.

Cara Membuat Ayam Bakar Kecap yang Enak dan Lezat

Bumbu Resep Ayam Bakar Kecap 

  1. Bahan utama yang dibutuhkan adalah satu ekor ayam ukuran sedang besar. Bisa menggunakan ayam kampung atau ayam potong. Potong ayam menjadi 4-6 bagian atau sesuai selera.
  2. Bawang merah ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 5-6 siung. Kupas kulitnya sebelum dihaluskan. Kalau bisa gunakan bawang merah lokal karena aromanya lebih harum.
  3. Buah cabai merah keriting ukuran besar kurang lebih sebanyak 8 pcs. Bisa dikurangi atau ditambah sesuai selera. Cuci bersih dahulu sebelum digunakan.
  4. Bawang putih ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 4 pcs. Kupas juga kulitnya sebelum digunakan.
  5. Buah cabai rawit kurang lebih sebanyak 8-10 pcs atau sesuai selera.
  6. Lengkuas ukuran sedang besar sepanjang kurang lebih 1 ruas jari orang dewasa.
  7. Kunyit ukuran sedang besar kurang lebih sepanjang 1 ruas jari orang dewasa.
  8. Ketumbar butiran kurang lebih sebanyak setengah sendok kecil saja.
  9. Jahe ukuran sedang besar kurang lebih sepanjang 1 ruas jari orang dewasa.
  10. Daun salam ukuran sedang besar kurang lebih sebanyak 3-4 lembar saja.
  11. Air asam jawa kurang lebih sebanyak 2 sendok makan saja.
  12. Kecap manis kental kualitas bagus kurang lebih sebanyak 6 sendok makan. Gunakan merek terkenal supaya hasilnya lebih legit dan meresap sampai ke dalam daging ayamnya.
  13. Air bersih untuk merebus /mengungkep ayam secukupnya (kurang lebih 300-400 ml).
  14. Air jeruk nipis kurang lebih sebanyak satu sendok teh saja.
  15. Garam dapur beryodium secukupnya (kurang lebih sebanyak satu sendok teh saja).
  16. Gula pasir putih kurang lebih sebanyak satu sendok kecil saja.

Cara Membuat Ayam Bakar Bumbu Kecap 

  1. Cuci bersih ayam yang telah dipotong lalu tiriskan sebentar dan cuci juga semua bahan yang akan digunakan.
  2. Lumuri ayam yang sudah dicuci bersih dengan air jeruk nipis. Biarkan sebentar.
  3. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe keriting dan cabe rawit, ketumbar, lengkuas, jahe, kunyit, garam dan gula pasir yang sudah dipersiapkan. Supaya lebih cepat, teman teman bisa menggunakan blender untuk proses penghalusan bumbu ayam bakar kecapnya.
  4. Lumuri kembali ayam diatas degan bumbu bumbu diatas yang sudah dihaluskan. Lapisi semua bagian sampai benar benar rata.
  5. Diamkan sebentar supaya bumbu meresap ke dalam dagingnya. Kurang lebih butuh waktu selama 30-40 menit.
  6. Siapkan satu panci untuk mengungkep ayamnya. Masukkan ayam diatas beserta semua bumbu halusnya dan beri air bersih secukupnya.
  7. Rebus atau ungkep ayam dan masukkan daun salam, air asam dan kecap manis kental yang sudah dipersiapkan. Sesekali diaduk aduk supaya semua bumbu tercampur rata dan meresap ke dalam daging ayamnya.
  8. Ungkep ayam dengan api sedang  sampai daging empuk dan air rebusan menyusut (air mengental menjadi seperti kuah kental).
  9. Setelah empuk, angkat daging ayamnya dan tiriskan sebentar sebelum dibakar. Sisa bumbu jangan dibuang karena akan dipakai untuk mengolesi daging saat proses pembakaran nanti.
  10. Siapkan bakaran ayam dan bara api panas. Bakar ayam di atasnya sampai permukaannya kering dan tercium bau harum.
  11. Jangan lupa bolak balik daging ayamnya dan sesekali di lumuri lagi dengan bumbu ungkepan supaya benar benar meresap dan hasilnya lebih enak.